Satgas BPBD Provinsi Sumatera Selatan Mengikuti Apel Gelar Pasukan Kesiapan Angkutan Lebaran Tahun 2018

dilihat : 260
BAGIKAN :
Satgas BPBD Provinsi Sumatera Selatan Mengikuti Apel Gelar Pasukan Kesiapan Angkutan Lebaran Tahun 2018

Palembang, Jumat 08 Juni 2018

SATGAS BPBD Provinsi Sumatera Selatan Mengikuti Apel Gelar Pasukan Kesiapan Angkutan Lebaran Tahun 2018 di Terminal Type A Alang-Alang Lebar Km 12 Palembang, Acara yang Dipimpin langsung oleh Gubernur Provinsi Sumatera Selatan Bapak H. Alex Noerdin, Dihadiri oleh Kapolda Sumsel, Danlanud SMH Palembang, Pangdam II SWJ,  Danrem 044 Gapo, Kapolresta Palembang, Kalaksa BPBD Provinsi Sumatera Selatan, Dinas Perhubungan, Basarnas, Pol PP Prov. Sumsel, Avsec PT. Angkasa Pura 2, Polsuska PT. KAI & OPD Terkait.

Dalam Acara Apel Gelar Pasukan Kesiapan Angkutan Lebaran Ini Pak Gubernur Provinsi Sumatera Selatan Menginstruksikan kepada para petugas di lapangan untuk memberikan pengawasan yang sungguh-sungguh terhadap keselamatan transportasi serta mengantisipasi agar tidak terjadi masalah seperti percaloan tiket kenaikan tarif melebih ketentuan, telantarnya penumpang serta melakukan tindakan tegas terhadap setiap pelanggaran guna menjamin kelancaran keamanan, serta kenyamanan bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman,"lanjut Alex.

Maka, sangat diperlukan koordinasi dengan instansi terkait yang selama ini sudah berjalan dengan baik dan perlu ditingkatkan lagi, dengan di dukung oleh posko terpadu yang telah disiapkan baik di tingkat Pusat Provinsi dan Kabupaten/ Kota.

"Kita sebagai Instansi Pemerintah di Bidang Perhubungan harus benar-benar memperhatikan kelayakan jalan dan moda transportasi, terutama seperti kondisi ban, lampu-lampu, rem dan kelengkapan tanggap darurat dengan melakukan pengecekan fisik kendaraan atau ramp chek,"pungkasnya.

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

  Agenda Kegiatan BPBD