BPBD PROVINSI SUMSEL MELALUI KASI TANGGAP DARURAT MENINJAU LANGSUNG LOKASI KEJADIAN BENCANA ANGIN PUTING BELIUNG SERTA MENYERAHKAN BANTUAN GUBERNUR SUMSEL PADA KORBAN BENCANA DI KABUPATEN OKU
Selasa - 22 November 2022, 03:27:59 WIB
OKU, Senin
21 November 2022
Kepala
Pelaksana BPBD Provinsi Sumsel yang diwakilkan oleh Kasi Tanggap Darurat BPBD
Provinsi Sumsel Bpk. Supanto, SH Melakukan Kaji Cepat serta Menyerahkan Bantuan
Gubernur Sumsel pada korban Bencana Angin puting beliung yang disertai hujan
dengan intensitas tinggi.
Adapun
bantuan yang diserahkan yaitu, Gula 40 kg, Gandum 24 kg, Minyak goreng 24 kg,
Kecap manis 24 btl, Saos sambal 24 btl, Sarden 50 klg, dan terpal 16 lembar.
Bencana yang terjadi pada hari Jumat, 18 November 2022 / Pukul : 17.30 Wib. Berlokasi
di Desa Peninjauan (Dusun 1, 2, 3, 7, 8, & 9) Kec. Peninjauan (Angin puting
beliung) dan Desa Peninjauan, Desa Saung Naga Kec. Peninjauan (Pohon Tumbang). Kronologis
Kejadian Bencana yang terjadi pada pukul17.30 Wib, angin kencang disertai
dengan kemunculan angin puting beliung dan hujan dengan intensitas tinggi yang
melanda dibeberapa wilayah yang ada di kabupaten OKU terutama diwilayah Desa
Peninjauan dan Desa Saung Naga Kecamatan Peninjauan.
Dampak yang
ditimbulkan : Kecamatan Peninjauan (Desa Peninjauan Dusun 1, 2, 3, 7, 8 &
9) Rumah rusak berat 16 unit rumah, Rumah rusak ringan 57 unit rumah, Jumlah KK
yang terdampak +/- 80 KK, Fasilitas umum 4 unit
(Bank BRI Peninjauan, MTS. Mifthuljannah, TK Annur Peninjauan, &
Lapangan Futsal Peninjauan), Kerusakan Kabel listrik & Tiang listrik,
Kerugian +/- Rp. 850.000.000. Upaya yang dilakukan : BPBD Provinsi Sumsel
melakukan koordinasi dengan BPBD Kabupaten OKU, melakukan kaji cepat, serta
menyerahkan bantuan paket logistik sembako dan terpal. Kondisi terkini :
Sebagian masyarakat dan petugas masih melakukan perbaikan terhadap rumah warga
yang mengalami kerusakan yang cukup parah dan untuk akses jalan penghubung
sudah dapat dilalui seperti biasa dan pihak PLN ranting Baturaja sedang
melaksanakan perbaikan terhadap tiang dan jaringan kabel yang terputus akibat
pohon tumbang.