Bantuan Banjir Gubernur Sumsel H.Alex Noerdin ke Kabupaten MUBA

dilihat : 637
BAGIKAN :
Bantuan Banjir Gubernur Sumsel H.Alex Noerdin ke Kabupaten MUBA

Menindak lanjuti bencana banjir yang menimpa warga di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). Gubernur Sumatera Selatan H Alex Noerdin mengunjungi langsung dua lokasi. Di antaranya, Kecamatan Sanga Desa, Desa Air Balui dan Desa Petaling Kecamatan Lais, Sabtu (26/11).
Pada kesempatan ini Alex Noerdin menyerahkan bantuan untuk Kecamatan Sanga Desa berupa 15 ton beras, bantuan Kelompok Usaha Bersama (KUBE) sebanyak Rp.300.000,000, dua unit motor modifikasi untuk penyandang disabilitas, dll. Serta menyerahkan bantuan di Desa Petaling berupa beras 4 ton, selimut 180 buah, makanan lauk pauk dan tambahan makan gizi 600 buah, makanan siap saji 150 paket, tenda, payung dan paket tanggap darurat.
Hadir pula Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Muba Ir David BJ Siregar, Msc, Plt Sekda Pali Robby Kurniawan, SStp Msi, staf ahli bidang keuangan Apriadi S.sos, serta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Provinsi Sumsel.
Dalam kunkernya Gubernur Sumsel H Alex Noerdin mengatakan sengaja datang langsung untuk melihat daerah yang terkena banjir.
“Ada bantuan sedikit, semoga bantuan tersebut bisa mengurangi beban bagi bapak/ibu di sini,” kata suami Hj Eliza ini.
Pada kesempatan ini juga, orang no satu di Sumsel memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menyampaikan keluhannya selama ini.
Menyikapi keluhan warga mengenai dampak banjir yang merusak jalan sehingga akses sehari-hari terganggu di Desa Air Balui, Mantan Bupati MUBA dua periode tersebut akan merencanakan membangun jembatan layang beton yang nantinya diharapkan tidak akan merusak jalan saat ada banjir.
“mau seberapa besar banjirnya jalan tidak akan terendam dan rusak lagi,” terangnya disela-sela peninjauan lokasi banjir dan pertemuan dengan warga korban banjir di wilayah kecamatan Sanga Desa Kabupaten Musi Banyuasin.
Lanjut Gubernur juga menanggapi keluhan dari perwakilan warga Hj. Asnawi selaku tokoh masyarakat di Desa Air Balui, mengenai masalah listrik yang sering padam, saat ini PLN sedang membangun gardu induk di Bayung lencir dan Sungai Lilin.
“Kalau sudah selesai listrik langsung di distribusikan merata di seluruh Musi Banyuasin,” ujar alex
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati MUBA, David BJ Siregar menyampaikan terimah kasih dan selamat datang atas kunker Gubernur Sumsel Alex Noerdin.
“Saya atas nama pribadi prihatin dengan musibah yang melanda masyarakat disini. Semoga masyarakat yang terkena dampak banjir ini diberikan ketabahan dan kesabaran,” ujarnya.
Lanjutnya, ada empat dusun di Desa Petaling, tiga diantaranya yang terkena bencana banjir hingga mencapai dada orang dewa, ada sekitar 900 kepala keluarga (KK) disana. Pada kesempatan ini David berpesan untuk meningkatkan kewaaspadaan, mengingat kondisi saat ini selalu hujan.
“Senang atas bantuan yang diberikan Gubernur kito ini, kami meraso sangat terbantu sekali,” ujar Romi (28) warga desa petaling.#rel/arf

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

  Agenda Kegiatan BPBD